7.Copi file Persi0.sys dengan nama lain. Karena file Persi0.sys menyimpan password Bakmi, maka pada contoh ini file persi0.sys saya copi menjadi Bakmi.sys. C:Windows> cd c: ---- pindah direktori ke C:
C:>copy persi0.sys Bakmi.sys ---- copi persi0.sys dengan nama lain
C:>exit ---- keluar
8. Masuk windows normal, copikan file Bakmi.sys di komputer teman anda tersebut ke dalam CD atau USB.
9. Selanjutnya masuk komputer anda yang DeepFreeze-nya terpassword. Copikan file bakmi.sys yang sudah anda buat ke dalam drive yang tidak diproteksi oleh DeepFreeze. Bila drive C diproteksi oleh DeepFreeze maka jangan masukkan bakmi.sys ke drive C, karena file ini akan dihapus oleh DeepFreeze. Anggap saja kita kopikan bakmi.sys ke drive D. Windows Recovery Console seperti cara sebelumnya. Rename file persi0.sys dengan nama lain. Copikan file bakmi.sys di drive D menjadi persi0.sys di drive C.
C:Windows>cd c: ----- pindah direktori
C:>ren persi0.sys Cp_persi0.sys ----- rename persi0.sys dengan nama lain
C:>copy d:Bakmi.sys c:persi0.sys ----- copy file baru menjadi persi0.sys
C:>exit
10. Masuk Windows, Masuk program DeepFreeze(konfigurasi) : Tekan Ctrl+Shift pada keyboard sambil mengklik icon DeepFreeze di Taskbar. Muncul kotak password. Isikan dengan password yang baru saja anda buat yaitu : Bakmi. Anda sudah bisa masuk file konfigurasi, tanpa perlu menginstall ulang DeepFreeze.Tanpa perlu install ulang windows.
Catatan :
Bila anda melakukan cara yang lebih ekstrim, seperti menghapus/merename file persi0.sys tanpa menggantikannya dengan file lain maka ada resiko system menjadi tidak stabil atau icon DeepFreeze-nya malah hilang dari Taskbar.
Lanjutaan cara membobol deepfreze
Ide-ide di atas bisa anda coba, bila DeepFreeze anda mengalami kerusakan sehingga meskipun anda ingat passwordnya tetapi program DeepFreeze itu sendiri hilang lenyap tidak tampak di Taskbar dan tidak bisa dipanggil. Kemungkinan besar ada file yang corrupt, bisa jadi file tersebut adalah file persi0.sys. Coba lakukan cara yang sama.
Untuk Deep Freeze versi 6 :
Caranya persis sama dengan Deep Freeze versi 5. Hanya saja untuk versi tertentu namanya lain yaitu $persi0.sys. Jadi kalau untuk DF versi 5 yang harus anda replace adalah file persi0.sys untuk DF versi 6 file yang harus anda replace adalah $persi0.sys (ada tambahan tanda dollar di depan).
Lha cara mereplacenya tentunya suka-suka anda, mau pake Linux, mau pake DOS, pake sistem oparasi portabel ya terserah situlah. Pada contoh ini saya cukup memanfaatkan Recovery Consolnya XP saja, karena nggak merasa butuh program lain.